Definisi dan Tujuan Pengelolaan Kelas menurut Para Ahli


Definisi dan Tujuan Pengelolaan Kelas menurut Para Ahli
Apa kegiatan Guru di kelas? Pertanyaan tersebut sebetulnya mudah untuk dijawab. Tapi kita sering melupakan dua hal pokok mendasar yang menjadi tugas guru ketika ada di kelas. Pertama bertanggung jawab dalam pengelolaan pembelajaran dan kedua guru juga bertanggungjawab dalam menciptakan pengelolaan kelas yang kondusip bagi siswa. Singkatnya saat di kelas guru bertanggung jawab terhadap masalah pembelajarannya dan pengelolaan kelasnya.
Pengelolaan Kelas adalah salah satu aspek yang menjadi tugas paling mendasar bagi seorang guru. Dengan pengelolaan kelas yang baik maka akan tercipta kondisi belajar yang optimal sehingga memudahkan dan mendukung tercapainya tujuan pembelajaran. Untuk memperjelas tentang apa definisi pengelolaan kelas dan tujuannya, berikut diuraikan definisi dan tujuan pengelolaan kelas menurut para ahli.
Definisi pengelolaan kelas menurut para ahli :
  • Menurut Usman “Pengelolaan kelas adalah keterampilan guru untuk menciptakan dan memelihara kondisi belajar yang optimal dan mengembalikannya bila terjadi gangguan dalam proses belajar mengajar”
  • Menurut Wina Sanjaya “Pengelolaan kelas merupakan keterampilan guru menciptakan dan memelihara kondisi belajar yang optimal dan mengembalikannya manakala terjadi hal-hal yang dapat mengganggu suasana pembelajaran”
  • Menurut Amatembun “Pengelolaan kelas adalah upaya yang dilakukan oleh guru dalam menciptakan dan mempertahankan serta mengembang tumbuhkan motivasi belajar untuk mencapai tujuan yang telah di tetapkan”
Sedangkan Tujuan Pengelolaan Kelas menurut para ahli diantaranya :
  • Menurut Ahmad “ tujuan pengelolaan kelas adalah sebagai berikyaitu :Mewujudkan situasi dan kondisi kelas, baik sebagai lingkungan belajar maupun sebagai kelompok belajar yang memungkinkan peserta didik untuk mengembangkan kemampuan semaksimal mungkin, Menghilangkan berbagai hambatan yang dapat menghalangi terwujudnya interaksi belajar mengajar, Menyediakan dan mengatur fasilitas serta perabot belajar yang mendukung dan memungkinkan peserta didik belajar sesuai dengan lingkungan sosial, emosional, dan intelektual peserta didik dalam kelas, Membina dan membimbing sesuai dengan latar belakang sosial, ekonomi, budaya serta sifat-sifat individunya.
  • Menurut Arikunto “tujuan pengelolaan kelas adalah agar setiap anak di kelas dapat bekerja dengan tertib sehingga segera tercapai tujuan pengajaran secara efektif dan efisian.
  • Menurut Sudirman “Tujuan pengelolaan kelas adalah penyediaan fasilitas bagi macam-macam kegiatan belajar peserta didik dalam lingkungan sosial, emosional, dan intelektual dalam kelas. Fasilitas yang disediakan itu memungkinkan peserta didik belajar dan bekerja. Terciptanya suasana sosial yang memberikan kepuasan, suasana disiplin, perkembangan intelektual, emosional, dan sikap serta apresiasi pada peserta didik

Artikel Menarik Lainnya :

2 komentar:

Yousake NKRI mengatakan...

berkunjung kemari, sambil baca artikel menarik ini :)

SHEV mengatakan...

Mari-mari..selamat datang di blog alakadarnya

Posting Komentar

 
 
 
 
Copyright © SHEV's Blog