Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw

Model Pembelajaran Kooperatif tipe Jigsaw dikembangkan oleh Eliot Aronson dan kemudian diadaptasi oleh Slavin dan kawan-kawannya. Seperti halnya pada Model STAD, pada model Jigsaw pun, kelas dibagi menjadi beberapa kelompok antara 4-5 orang anggotanya yang bersifat heterogen. Bahan akademik disajikan kepada siswa dalam bentuk teks dan tiap siswa diberi tanggung jawab untuk mempelajari satu bagian dari bahan akademik tersebut. Para anggota dari berbagai kelompok/tim yang berbeda memiliki tanggung jawab untuk mempelajari satu bagian bahan akademik yang sama dan selanjutnya berkumpul untuk saling membantu mengkaji bahan tertsebut. Kelompok siswa yang dimaksud disebut kelompok ahli. Sesudah kelompok ahli berdiskusi dan menyelesaikan tugas, maka anggota dari  kelompok ahli  ini kembali ke kelompok awal untuk mengajar anggota lain dalam kelompok awal tersebut.
Langkah-langkah Pembelajarannya yaitu :
a. Siswa dikelompokkan menjadi beberapa kelompok heterogen antar 4-5 orang
b. Anggota dalam kelompok diberi bagian materi yang berbeda
c. Anggota dari Kelompok yang berbeda yang telah mempelajari bagian/sub bab yang sama bertemu dalam kelompok baru (kelompok ahli) untuk mendiskusikan sub bab mereka
d. Jika kelompok ahli selesai mendiskusikan tugasnya, maka anggota kelompok kembali ke kelompok awal untuk mengajar anggota lainnya dalam kelompok awal
e. Tiap kelompok/tim ahli mempresentasikan hasil diskusi
f. Evaluasi
g. Kesimpulan/penutup

Artikel Menarik Lainnya :

0 komentar:

Posting Komentar

 
 
 
 
Copyright © SHEV's Blog